Minggu, 27 November 2011

Review Film : LIAR GAME (The Final Stage )


Judul                : LIAR GAME The Final Stage
Sutradara         : Hiroaki Matsuyama
Musik              : -
Produser          : -
Skenario          : Kuroiwa Tsutomu
Rilis                 : 6 Maret 2010
Durasi             : 133 menit
Genre              : Thriller Psikologi
Pemain Utama : Toda Erika - Kanzaki Nao
                         Matsuda Shota - Akiyama Shinichi
                         Suzuki Kosuke - Fukunaga Yuji
                         Kichise Michiko - Eri

"Can you live with that? My lies?"
"I guess so. If they're gentle enough and make people happy"

Merupakan versi layar lebar dari dorama LIAR GAME yang dirilis 6 Maret 2010, disutradarai oleh Hiroaki Matsuyama yang juga menangani versi dorama. Dalam perilisannya, LIAR GAME The Final Stage berhasil masuk Box Office Jepang dan berhasil menggeser Percy Jackson and the Olypians ke posisi ke-2.

Bercerita tentang babak selanjutnya dari episode terakhir LIAR GAME Season 2, dimana Kanzaki Nao dan kawan-kawan berhasil sampai ke babak semi final dan memenangkan permainan. Tapi demi untuk menyelamatkan Katsuragi Ryo, Nao merelakan tiket finalnya melayang karena uang yang didapat tidak mencukupi. Maka jadilah dua orang yang maju ke babak final adalah Akiyama Shin'ichi dan Fukunaga Yuji.

Namun LIAR GAME seakan tidak mau kehilangan korban paling potensialnya. Dengan mundurnya Yokoya dari babak final, Kanzaki Nao pun kembali dipanggil untuk mengikuti babak paling berbahaya dari LIAR GAME, Final Stage. Seperti biasa, dengan mudah, Kanzaki Nao terhasut untuk ikut permainan, bersama dengan Akiyama dan Fukunaga, serta Yukina dan Kawai dari ronde ke-2, dan ke-6 pemain lainnya, mereka akan bersaing satu sama lain, saling menipu dan menjatuhkan untuk merebut hadiah senilai 50 juta dollar.

Sama seperti 2 season dorama sebelumnya, LIAR GAME The Final Stage masih menawarkan cerita Thriller Psikologi yang mempesona, penuh dengan permainan trik dan strategi, lengkap dengan pengkhianatan dan penipuan.

Karena menyajikan bagian terakhir dari permainan LIAR GAME, tentunya film layar lebar ini sangat patut untuk ditonton untuk melengkapi rangkaian cerita dari permainan LIAR GAME sebelumnya. Apalagi di akhir film akan diungkap misteri di balik permainan LIAR GAME, yang tentunya akan membuat penontonnya penasaran.

Kelemahan dari versi layar lebar ini adalah ceritanya yang langsung berlanjut dari episode terakhir LIAR GAME Season 2, jadi penonton yang tidak mengikuti doramanya akan sedikit kesulitan dan kadang kebingungan memahami cerita, baik situasi maupun perkataan para tokohnya yang kadang langsung merujuk ke versi dorama.

Sebagai versi layar lebar, juga tidak banyak peningkatan signifikan dari versi dorama baik dari segi kualitas gambar, setting, pengambilan gambar atau musiknya. Jadi bisa dikatakan, versi layar lebar ini hanya seperti dorama dengan durasi lebih panjang.

Meski demikian, secara keseluruhan, film LIAR GAME The Final Stage masih menarik untuk ditonton. Paling tidak untuk memuaskan rasa penasaran akan akhir dari permainan LIAR GAME. Juga keingin tahuan akan apa maksud dibalik permainan mengerikan tersebut . 
 
jadi buat yang belum nonton silahkan beli dvd nya ingat yang asli jangan yang bajakan atau juga cari di Guugel download

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | GreenGeeks Review